TERASJABAR.ID – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Gempol Cirebon, saat sebuah Truk Colt Diesel Nopol E 9218 AF menabrak bagian belakang Truk Tronton Nissan yang berada di depannya, hingga mengakibatkan satu orang tewas, Rabu 3 Juni 2025 sekira pukul 05.15 WIB.
Menurut keterangan saksi mata, kecelakaan itu terjadi di Jalan Pantura dari arah Arjawinangun menuju Palimanan, tepatnya di Desa Winong, Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon.
Saksi menyebutkan bahwa korban berinisial C (40) warga Desa Pabedilan, Kabupaten Cirebon dilaporkan meninggal dunia di lokasi, setelah truk Colt Diesel yang melaju dari arah Arjawinangun menabrak bagian belakang truk tronton Nissan yang berada di depannya.
Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 05.15 WIB itu sempat mengagetkan warga setempat. Pagi buta tiba-tiba terdengar suara benturan keras “Brak”. Ternyata sebuah mobil Truk Diessel menabrak pantat Truk Tronton Nissan yang berada di depannya. Diduga mobil Diesel melaju dengan kecepatan tinggi dan sopir dalam kondisi mengantuk.
Untuk pemeriksaan lebih lanjut, pihak Kanit Gakkum Polresta Cirebon mengamankan truk tersebut ke kantor Mapolresta dan korban diantarkan ke rumah duka.***