Ia mengatakan saat ini banyak masyarakat yang mengeluh terkait pelayanan kesehatan, di antaranya karena tidak memiliki BPJS Kesehatan.
“Hal urusan kesehatan sangat penting. Mudah-mudahan dengan peningkatan pelayanan kepada masyarakat dalam bidang kesehatan di Kabupaten Bandung, insya Allah tahun depan akan ada tambahan rumah sakit di Cimenyan. Yaitu untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Bandung,” tuturnya.
Kang DS pun menyosialisasikan kepada masyarakat bahwa ke depan baik Kecamatan Baleendah maupun desa dan kelurahannya akan segera dimekarkan. Di Kelurahan Baleendah itu mencapai sekitar 90.000 jiwa, bisa menjadi lima kelurahan atau lima desa.***